Zambon Indonesia

Zambon Indonesia

SIAPA KAMI

Zambon Indonesia

Zambon di Indonesia memulai perjalanannya pada tahun 1973 melalui kerjasama dengan Distributor Indonesia.

Untuk memenuhi kebutuhan pasar di Indonesia dan untuk menyediakan produk berkualitas baik, pada tahun 2004 Zambon Indonesia didirikan sebagai perusahaan multinasional dengan nama PT. Zambon Indonesia di bawah pengawasan langsung Zambon SpA Italia dan menjadi salah satu Anak Perusahaan Zambon Pharma.

Menyebar di 10 kota utama dan + 12 kota lain di seluruh Indonesia, PT. Zambon Indonesia telah memfokuskan bisnisnya pada produk obat resep dan perangkat medis.

Berfokus tidak hanya pada produk obat resepan berkualitas baik, Zambon Indonesia juga memiliki spesialisasi sebagai inovator di bidang penyakit pernafasan, kesehatan wanita dan bidang manajemen nyeri.

Keamanan Pasien

Setiap individu memiliki respon yang berbeda terhadap reaksi obat yang diberikan, namun tidak semua Kejadian yang Tidak Diinginkan dapat atau muncul selama uji klinik obat.

Untuk itulah diperlukan suatu upaya untuk mendapatkan informasi/pelaporan Kejadian yang Tidak Diinginkan dari berbagai macam sumber.

Hal ini juga untuk menjamin keamanan obat dan keselamatan pasien sebagai pengguna obat, walaupun Kejadian yang Tidak Diinginkan ini jarang terjadi.

Kontak
Zambon Indonesia
Antam Office Park, Tower B, 9th Floor // Jl. Letjen T.B. Simatupang No. 1 Jakarta Selatan
Telp. +62 21 29048820 Fax. +62 21 29048821